TANGERANG, (JT) – Beredar pembertitaan mengenai Sekretaris Daerah Kabupaten Tangerang Moch. Maesal Rasyid ikut silaturahmi calon kepala daerah di DPP Partai Golkar. Namun Sekda membantah dirinya ikut dalama cara yang digagas partai politik tersebut.
Informasi yang dihimpun wartawan jurnalnews.co, terlihat jelas foto Moch. Maesal Rasyid memakai kemeja kuning, berpose bersama Intan Nurul Hikmah (adik mantan Tangerang) dan H. Sahcrudin yang menjabat Wakil Walikota Tangerang dari Partai Golkar di sebuah acara. Bahkan dalam pemberitaan yang dilansir dari tangerangekspres.disway menyebut Moch. Maesal Rasyid merupakan salah satu orang yang mendapat mandat sebagai calon kepala daerah di Kabupaten Tangerang.
Hal itu, dikuatkan dengan beredarnya di sosial media, surat undangan DPP Partai Golkar Nomor : Sund-359/GOLKAR/IV/2024, tertanggal 4 April 2024 perihal Undangan Menghadiri Acara Silaturahmi Pengarahan Ketua Umum DPP Partai Golkar kepada Bakal Calon Kepala Daerah/Wakil Kepala Daerah Kader Partai Golkar. Dalam lampiran undangan tersebut jelas tertulis pada nomor 8 Mohamad Maesal Rasyid sebagai bakal calon Bupati/Wakil Bupati, Kabupaten Tangerang. Surat undangan ini resmi ditandatangani Ahmad Doli Kurnia Tandjung selaku Wakil Ketua dan Lodewijk F. Paulus selaku Sekretaris Jendral DPP Partai Golkar.
Sayangnya, saat diwawancari wartawan Rudi Maesal panggilan akrab Moch. Maesal Rasyid membantah jika dirinya ikut terliat dalam acara silaturahmi Bakal Calon Kepala Daerah tersebut.
“Oh ga saya ga ikut,” kata Rudi Maesal saat ditanya wartawan terkait mandat DPP Partai Golkar, usai menghadiri acara silaturahmi dengan para mantan kepala desa di salah satu rumah makan di Cikupa, Tangerang, Minggu (7/4/2024).
Bahkan Rudi Mesal enggan menanggapi lebih lanjut terkait pertanyaan wartawan soal dirinya yang sudah didaulat menjadi Bakal Calon Bupati/Wakil Bupati Tangerang oleh Partai Golkar. Padahal saat ini dirinya masih aktif sebagia ASN yang menjabat sebagai pimpinan tertinggi di Kabupaten Tangerang.