SDN Kampung Melayu V Gelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1447 H dengan Khidmat

oleh
oleh

TANGERANG, (JT) – Sekolah Dasar Negeri (SDN) Kampung Melayu V Kecamatan Teluknaga Kabupaten Tangerang menyelenggarakan kegiatan Peringatan Hari Besar Islam Maulid Nabi Muhammad SAW 1447 H secara khidmat di aula sekolah. Acara yang dimulai pukul 07.30 WIB hingga 11.00 WIB ini diikuti oleh seluruh siswa, guru, dan staf sekolah.

Kepala SDN V Kampung Melayu, Neli Marlina melaporkan bahwa kegiatan diawali dengan sambutan hangat dari kepala sekolah. Hadir pula dalam kesempatan tersebut Pengawas Sekolah Dasar H Akam MP.d dan perwakilan Camat Teluknaga, Kasi Binwasdes Budi Usman.

Dalam sambutannya, Kasi Binwasdes Budi mengajak seluruh peserta didik untuk memahami serta meneladani akhlak dan perbuatan Nabi Muhammad SAW dalam kehidupan sehari-hari. Hal ini bertujuan menjadikan Rasulullah sebagai teladan dalam berperilaku.

Setelah sambutan, siswa diarahkan untuk menyimak dan menggali hikmah dari kisah kehidupan Nabi Muhammad SAW. Kegiatan ini menjadi sarana edukasi yang menarik untuk menanamkan nilai-nilai luhur ajaran Rasulullah kepada siswa.

Koordinator Pengawas Sekolah Dasar, H Akam menyampaikan bahwa tujuan utama kegiatan ini adalah menumbuhkan kecintaan civitas sekolah dan siswa terhadap Rasulullah. “Kegiatan ini bertujuan meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT, sebagai bagian dari syiar Maulid Nabi Muhammad SAW sekaligus mempererat ukhuwah Islam,” ujarnya.

Lebih lanjut, Akam menambahkan bahwa kegiatan tersebut diharapkan dapat menambah rasa mahabah atau cinta kepada Nabi Muhammad SAW, sekaligus memahami peran siswa dalam memperingati Maulid dan meningkatkan rasa syukur kepada Allah SWT.

Penutupnya, Akam berharap kegiatan yang sukses digelar tersebut mendapat berkah dari Allah SWT, menambah ilmu serta memotivasi siswa untuk lebih giat belajar. “Semoga Allah memberkahi kita semua, menambah ilmu, dan memotivasi siswa agar menjadi insan yang bermakna dan bermanfaat bagi umat,” pungkasnya.

oleh
Editor: Putra

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *